Semen Tonasa kembali menyalurkan dana kemitraan, pinjaman modal kerja tahap II tahun 2018. Di lantai enam kantor pusat PT Semen Tonasa, Senin (26/03).

Penyaluran bantuan yang merupakan bagian dari program Tonasa Mandiri ini berasal dari dana CSR Tonasa, yang diserahkan langsung Kepala Biro CSR, Ilyas HM, mewakili Direktur Utama.

Penyaluran bantuan modal kerja tahap II ini, sebanyak 61 UKM ikut menerima bantuan dengan total pinjaman Rp 1,4 miliar, dimana Keseluruhan UKM meliputi ring satu sebanyak 9 unit UKM dengan nilai pinjaman sebesar Rp.109 juta, ring dua 37 unit UKM dengan nilai pinjaman Rp.966 juta dan ring tiga sebanyak 15 Unit UKM dengan nilai pinjaman Rp.350 juta.

Kepala Biro CSR Ilyas HM, mewakili Direktur Utama, yang ditemui usai penyerahan mengatakan, bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian perusahaan PT Semen Tonasa, kepada para pengusaha kecil, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Perusahaan Industri semen milik negara tersebut.

“Ini adalah bentuk kepedulian, sekaligus amanah undang undang, tentang program kemitraan, dimana masyarakat dapat mandiri dan didukung dalam hal peningkatan kesejahteraan”, jelas Ilyas.

Ia berharap bantuan ini betul betul dimanfaatkan para penerima, untuk kepentingan usaha, bukan digunakan untuk hal yang berbau konsumtif, lantaran diakui ilyas, aliran dana bantuan khusus diperutukan sebagai penggerak usaha dan mendorong peningkatan ekonomi.

“Selain ini agenda rutin, kita harap para penerima bisa membayar tepat waktu, termasuk dana ini jangan dipakai konsumtif, betul betul dipakai untuk usaha”, tambahnya.

Dalam penyaluran ini sejumlah sektor usaha ikut mendapat bantuan diantaranya, sektor jasa sebanyak 9 UKM, Perdagangan 44 UKM, Perikanan 6 UKM dan sektor peternakan 2 UKM.

Terpisah Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Dewa Bochari berharap para penerima dapat terus menjaga kepercayaan dari PT.Semen Tonasa dan tetap berkomitmen untuk kesinambungan program bantuan usaha tersebut

“Pengusaha yang menerima kami ajak untuk berkomitmen, menjaga kepercayaan perusahaan, karena ini sifatnya bergulir, jadi apa yang dikembalikan, itupula yang dikeluarkan nantinya”,singkat Dewa.

Sebelumnya ditahun 2018, Semen Tonasa sudah menyalurkan bantuan tahap I, sebesar Rp.1,9 Miliar Kepada 96 unit UKM, dengan total penyaluran hingga maret sebanyak 157 unit UKM sebesar Rp.3,3 Miliar, atau 29,41 persen dari RKA 2018. (Humas.st/Saf)