Puncak dari safari ramadan yang diagendakan PT Semen Tonasa. Berujung kepada donasi ribuan eksemplar Alquran kepada para pelajar.

Direktur Komersial PT Semen Tonasa, Tri Abdi Satridjo, menceritakan, pihaknya bekerja sama dengan PT Alquran Emas. Untuk mewakafkan kepada para pelajar, baik di Kota Makassar maupun Pangkep dan juga kepada sekolah yang dibina oleh yayasan Kartika Jaya Kodam XIV/Hasanuddin dan Bhayangkari Polda Sulsel

“Untuk Pemda Pangkep, kami donasikan 1750 eksemplar. Untuk Kota Makassar juga lebih seribuan eksemplar, serta yayasan kartika jaya dan bhayangkari masing 500 eksampler,” sebutnya, saat ditemui di Grand Clarion Hotel & Convention, Sabtu (17/6).

Tri mengaku, hal tersebut sebagai wujud kepedulian PT Semen Tonasa terhadap pengembangan sumber daya manusia. Kali ini, untuk menyentuh dan meningkatkan dimensi religiusitas para pelajar.

Senada dengan itu, Direktur Keuangan PT Semen Tonasa, Subhan, mengungkapkan bahwa pihaknya tidak acuh begitu saja terhadap kepentingan umat. Makanya, kegiatan-kegiatan sosial pun begitu penting.

“Ini bukti, kalau kami juga peduli terhadap kepentingan umat, urainya sembari menambahkan bahwa kegiatan buka puasa ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi perusahaan dengan para distributor, toko dan perbankan, yang merupakan mitra kerja PT Semen Tonasa.

Sementara itu, Staf ahli bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekban) Pemprov Sulsel, Deni Irawan mewakili gubernur sulsel sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan PT Semen Tonasa.

“Acara buka puasa bersama dalam rangka Safari Ramadan yang dilaksanakan PT Semen Tonasa ini penuh berkah. Dimana, PT Semen Tonasa tetap menjaga dan membina silaturahmi dengan para mitra kerjanya,” ujarnya. (Humas.st/Saf).